Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) Politeknik Statistika STIS Tahun Akademik 2021/2022 secara resmi dibuka oleh Sekretaris Utama (Sestama) BPS, Ir. Atqo Mardiyanto, M.Si pada Senin (31/01) di Aula BPS Provinsi Jawa Barat. Dalam arahannya, Sestama menjelaskan bahwa PKL Politeknik Statistika STIS tahun ini dilaksanakan sekaligus dalam rangka persiapan Sensus Pertanian 2023. Beberapa kontribusi yang turut disumbangkan PKL ini diantaranya Kajian Prelist ST2023, Kajian Geospasial, Kajian Urban Farming, Kajian SGDs Pertanian, serta Mitigasi Pelaksanaan Sensus/Survei Pertanian secara Daring. Beliau juga berpesan kepada seluruh mahasiswa yang melaksanakan PKL agar dapat menjadi contoh yang baik bagi masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan terutama di masa pandemi ini.
Acara ini dihadiri oleh Kepala BPS Provinsi Jawa Barat, Dyah Anugrah Kuswardani, M.A., Direktur Politeknik Statistika STIS, Dr. Erni Tri Astuti, M.Math., dan 35 orang perwakilan mahasiswa. Acara pembukaan juga dilangsungkan pada masing-masing BPS kabupaten/kota yang menjadi lokus PKL yang dihadiri dan dibuka oleh masing-masing kepala BPS kabupaten/kota, kecuali Kabupaten Purwakarta yang dibuka oleh Sekretaris Daerah setempat.
Kegiatan lapangan PKL yang mengangkat tema Towards Sustainable Agriculture ini akan dilaksanakan pada 10 kabupaten/kota di Jawa Barat, yaitu Kabupaten Cianjur, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Purwakarta, Kota Bandung, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Indramayu, dan Kabupaten Subang. Kegiatan ini akan berlangsung mulai tanggal 31 Januari-12 Februari 2022. (humas/claudia)